Sebagai upaya peningkatan mutu layanan klinik polres di DIY, Biddokes Polda DIY menyelenggarakan kegiatan bimbingan teknis penyusunan dokumen akreditasi klinik kepada klinik polres yang berada di DIY yaitu klinik biddokes, klinik polresta Yogyakarta, klinik polres Bantul, klinik polres kulonprogo dan klinik polres gunung kidul. BMPK DIY berkesempatan mebersamai dalam bimtek tersebut.
Kegiatan bimtek penyusunan dokumen akreditasi klinik direncanakan akan berjalan selama 6x pertemuan. Pada pertemuan 1 adalah overview tentang workshop akreditasi klinik dan penyusunan dokumen. Kemudian pada pertemuan selanjutnya terbagi menjadi 2 kelompok yaitu Pokja Admen dan Pokja UKP.
Materi yang disampaikan adalah refreshing tentang draft instrumen klinik dan penjelasan contoh penyusunan dokumen di tiap-tiap BAB. Tantangan yang dihadapai klinik Polres adalah mematchingkan regulasi POLRI dan regulasi Kemenkes. Dengan adanya kegiatan bimtek penyusunan dokumen akreditasi klinik ini diharapkan dapat meningkatan tata kelola mutu klinik polres di DIY.
Bahana Mutu Pelayanan Konsultan (PT. BMPK) adalah sebuah perusahaan jasa yang bergerak di bidang konsultansi, survei dan pelatihan manajemen mutu. PT. BMPK merupakan transformasi dari lembaga Badan Mutu Pelayanan Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta (BMPK DIY), sebuah lembaga independen bidang mutu pelayanan kesehatan (dibentuk berdasarkan SK Gubernur DIY Nomor 116 Tahun 2004).
© 2024 PT. Bahana Mutu Pelayanan Konsultan. All Rights Reserved | powered by Jogja Web Center