Sebagai upaya jaga mutu pelayanan puskesmas pada masa pandemi di kota yogyakarta, dinas kesehatan kota yogyakarta bekerja sama dengan badan mutu pelayanan kesehatan (BMPK) DIY menyelenggarakan monitoring implementasi akreditasi puskesmas pada masa pandemi covid-19 di 18 puskesmas di kota yogyakarta. Pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan mengunjungi 18 puskesmas di kota yogyakarta untuk memonitoring pelayanan di pokja admen, pokja ukm dan pokja ukp. Tim pelaksana monitoring tersebut selain dari pendamping akreditasi FKTP dari BMPK DIY juga surveyor FKTP dari Kusumayo DIY. Pelaksanaan kegiatan monitoring dibagi menjadi dua gelombang. Gelombang pertama dilaksanakan pada 2 november 2020 – 17 november 2020. Gelombang kedua dilaksanakan pada 25 november 2020 – 14 desember 2020. Hasil kegiatan monitoring ini kemudian disampaikan kepada dinas kesehatan kota yogyakarta untuk dilakukan rencana tindak lanjut sebagai upaya untuk perbaikan yang terus-menerus.
Bahana Mutu Pelayanan Konsultan (PT. BMPK) adalah sebuah perusahaan jasa yang bergerak di bidang konsultansi, survei dan pelatihan manajemen mutu. PT. BMPK merupakan transformasi dari lembaga Badan Mutu Pelayanan Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta (BMPK DIY), sebuah lembaga independen bidang mutu pelayanan kesehatan (dibentuk berdasarkan SK Gubernur DIY Nomor 116 Tahun 2004).
© 2025 PT. Bahana Mutu Pelayanan Konsultan. All Rights Reserved | powered by Jogja Web Center