Dalam rangka meningkatkan soft skill mahasiswa agar siap terjun di lapangan pekerjaan, maka Program Study Kesehatan Masyarakat Stikes Wira Husada bekerja sama dengan BMPK Jogja menyelenggarakan kegiatan yang bertujuan untuk mengasah soft skill mahasiswa terutama peminatan AKK (Administrasi Kebijakan Kesehatan). Karena sejatinya mahasiswa AKK di setting untuk menjadi seorang manager di institusi kesehatan atau di fasyankes maka dirasa perlu mahasiswa AKK mendapatkan penjelasan lebih detail terkait mutu pelayanan di fasyankes dan penyusunan indikator mutu. Selain itu seorang manager harus mampu mengelola risiko pelayanan di institusinya oleh karenanya diberikan pula materi manjemen risiko dan praktik penyusunan identifikasi risiko.
Di akhir acara salah seorang mahasiswa menyatakan bahwa acara sangat bermanfaat karena dengan praktek penyusunan indikator mutu dan identifikasi risiko secara langsung sangat dipahami dan memudahkan mahasiswa dalam mendalami materi mutu dan manajemen risiko.
Bahana Mutu Pelayanan Konsultan (PT. BMPK) adalah sebuah perusahaan jasa yang bergerak di bidang konsultansi, survei dan pelatihan manajemen mutu. PT. BMPK merupakan transformasi dari lembaga Badan Mutu Pelayanan Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta (BMPK DIY), sebuah lembaga independen bidang mutu pelayanan kesehatan (dibentuk berdasarkan SK Gubernur DIY Nomor 116 Tahun 2004).
© 2025 PT. Bahana Mutu Pelayanan Konsultan. All Rights Reserved | powered by Jogja Web Center