Dalam rangka pendampingan Mutu Pelayanan Kesehatan di Puskemas Kota Yogyakarta pasca penilaian akreditasi, Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta melibatkan PT. Bahana Mutu Pelayanan Konsultan (PT. BMPK)untuk melaksanakan Monitoring dan Evaluasi Peningkatan Mutu Pelayanan di 18 Puskesmas Kota Yogyakarta.
Pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi mulai tanggal 4 s.d 19 Desember 2023. PT. BMPK menghadirkan narasumber Ibu Isnainy Mayasari, SKM, M.Kes.
Bahana Mutu Pelayanan Konsultan (PT. BMPK) adalah sebuah perusahaan jasa yang bergerak di bidang konsultansi, survei dan pelatihan manajemen mutu. PT. BMPK merupakan transformasi dari lembaga Badan Mutu Pelayanan Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta (BMPK DIY), sebuah lembaga independen bidang mutu pelayanan kesehatan (dibentuk berdasarkan SK Gubernur DIY Nomor 116 Tahun 2004).
© 2025 PT. Bahana Mutu Pelayanan Konsultan. All Rights Reserved | powered by Jogja Web Center